Tujuan

  • Meningkatkan ketrampilan dan pengetahuan pembudidaya ikan.
  • Menghasilkan, menerapkan dan mensosialisasikan paket-paket teknologi perikanan budidaya dengan standart Cara Pembenihan Ikan yang Baik (CPIB), maupun percontohan budidaya ikan berbasis Cara Budidaya Ikan yang Baik (CBIB).
  • Meningkatkan pelayanan kepada masyarakat pembudidaya ikan dalam penyediaan benih ikan yang berkualitas.
  • BBI Purwosari selain kegiatannya sebagai unit pembenihan, juga digunakan sebagai tempat pembelajaran sekaligus wisata bagi murid sekolah. Selain itu BBI Purwosari juga menerima mahasiswa praktek kerja lapang tentang perikanan.
  • BBI Purwosari sebagai melaksanakan fungsi edukasi berupa pembinaan dan pendampingan teknis pembudidayaan ikan kepada pelaku usaha pembenihan dan budidaya ikan
  • BBI Purwosari sebagai pusat informasi pembudidayaan ikan

 Sasaran

  • Terwujudnya produksi benih ikan yang unggul dan berkualitas.
  • Terwujudnya hasil penerapan dan tersosialisasikannya paket-paket teknologi perikanan budidaya dengan standar Cara Pembudidaya Ikan Yang Baik (CPIB).
  • Terwujudnya peningkatan pelayanan kepada masyarakat pembudidaya ikan dalam penyediaan benih ikan yang berkualitas.
  • Terfasilitasinya percontohan budidaya ikan air tawar yang berbasis cara budidaya ikan yang baik.